Bisnis resto (restaurant) dan cafe pada dasarnya adalah usaha penjualan makanan dan minuman kepada tamu. Proses diawali dari pembelian bahan baku, kemudian diolah menjadi bahan makanan setengah jadi untuk disimpan, ataupun langsung diolah menjadi menu makanan dan minuman sesuai dengan pesanan tamu. Sementara itu, usaha bakery lebih fokus kepada pembuatan roti dan kue siap saji yang melalui tahapan proses produksi. Akhirnya roti, kue dan makanan siap saji tadi juga dijual kepada customer secara langsung.
Tentu bisnis hospitality seperti resto ini memerlukan sistem pembukuan yang lebih baik dari sekedar software billing system pada umumnya. Software billing system biasanya hanya menginformasikan jumlah tagihan item produk dan kepada siapa produk tersebut dijual. Namun sesungguhnya bisnis resto, cafe dan bakery ini selain kehebatan pelayanan tamu, di dapur dan gudang memerlukan kecermatan yang lebih tinggi lagi dalam hal pengolahan bahan baku dan barang persediaan lainnya, karena tambahan profit yang diterima oleh para pengusaha di bidang ini juga kerap dihasilkan dari efisiensi penggunaan bahan baku serta kontrol yang akurat terhadap persediaan.
Seiring berkembangnya pola bisnis dan investasi, saat ini banyak usaha rumah makan yang tidak hanya dimiliki oleh perorangan, namun justru dimiliki oleh beberapa investor yang secara bersama-sama menanamkan modal pada usaha resto, cafe dan bakery. Dengan demikian, maka perhitungan hasil investasi pun akan menjadi lebih mudah dipahami apabila didukung dengan laporan keuangan yang akurat.
Dalam bisnis resto dan cafe, maka pencatatan pesanan (order) dari tamu merupakan hal yang harus dapat dilakukan dengan cepat oleh waiter. Pesanan tersebut dilanjutkan dengan proses penagihan kepada customer. Setelah seluruh makanan dan minuman selesai ditagih, maka dari penjualan tersebut sebaiknya dapat dilihat gambaran profit secara langsung karena harga pokok makanan dan minuman sebenarnya mampu untuk dihitung dengan teknik perpetual menggunakan sistem komputer yang memang dirancang secara khusus untuk keperluan tersebut.
Begitu pula pada usaha bakery, saat dilakukan proses pengolahan roti tahap demi tahap, maka kita bisa menelusur transfer stok bahan baku menjadi produk setengah jadi, kemudian dilanjutkan lagi melalui beberapa proses hingga menjadi produk roti dan kue siap jual ke customer. Sesaat setelah penjualan roti dan kue terjadi di counter, maka profit dapat diketahui juga karena harga pokok roti dan kue tersebut telah dihitung dengan teknik perpetual menggunakan sistem komputer.
Bagi Anda yang ingin menggelola usaha resto, cafe dan bakery secara lebih akurat, kami menawarkan software TitanSystem EazyResto, dengan varian yang kami rekomendasikan untuk Anda yaitu :
|
Rp 5.588.000 |
|
Rp 2.688.000 |
TitanSystem EazyResto 1.0
Software ini terdiri dari modul pembelian, pengolahan persediaan, pesanan (order) menu, penjualan barang dagangan lainnya, hutang-piutang, manajemen persediaan termasuk kadaluarsa produk, manajemen kas, serta terintegrasi secara lengkap dengan sistem general ledger (GL). Output berupa laporan keuangan seperti laba/rugi, neraca, arus kas, perubahan modal, dll., beserta analisa bisnis seperti analisis komparatif, analisis laporan keuangan seperti analisis operasional, profitabilitas dan solvensi akan tersaji secara mudah.
TitanSystem EazyResto POS 1.0
Software ini merupakan modul khusus pesanan (order) makanan dan minuman, serta penjualan barang dagangan lainnya, baik secara tunai maupun secara kredit (piutang), yang dapat dikoneksikan dengan database EazyResto. Format output cetakan berupa telstruk roll. Untuk pesanan (order) dapat dicetak langsung ke printer di masing-masing dapur (kitchen). Sedangkan untuk billing dicetak pada printer lokal.